Bakti Kesehatan Polres Lampung Selatan di Kelurahan Way Urang

10/09/2024 16:40:00 WIB 132

tribratanews.lampung.polri.go.id Lampung Selatan – Polres Lampung Selatan menggelar kegiatan bakti kesehatan di Masjid Besar Nurul Amal, Kelurahan Way Urang, Kecamatan Kalianda. Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan layanan kesehatan gratis kepada warga setempat, terutama bagi mereka yang memiliki keluhan kesehatan seperti pusing, gula darah, dan asam urat. Jumat, 6 September 2024 pukul 10.00 Wib.
 

Tim kesehatan dari Polres Lampung Selatan yang dipimpin oleh Dokter Rosi memberikan pelayanan tensi darah dan pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh. Selain itu, warga juga diberikan obat-obatan yang diperlukan untuk mengatasi keluhan yang dirasakan, serta edukasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan di usia lanjut.
 

Aiptu Teguh, perwakilan dari Polres Lampung Selatan yang turut mendampingi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk mendekatkan diri dengan masyarakat. 

"Kami ingin masyarakat merasa bahwa kami hadir tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga peduli terhadap kesehatan mereka. Melalui kegiatan ini, kami berharap bisa membantu mereka yang membutuhkan," ujarnya.
 

Warga yang hadir tampak antusias dan bersyukur atas perhatian yang diberikan oleh Polres Lampung Selatan. Salah satu warga mengungkapkan bahwa program seperti ini sangat membantu, terutama bagi mereka yang kesulitan mengakses fasilitas kesehatan secara rutin.
 

Kegiatan bakti kesehatan ini diharapkan dapat rutin dilakukan, sehingga semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaatnya, terutama dalam hal pencegahan penyakit dan peningkatan kualitas hidup.

Share this post