Bhabinkamtibmas Polsek Menggala Hadiri Kegiatan Musyawarah Kampung, Ini Yang Dibahas

27/11/2024 09:00:00 WIB 137

Tribratanews lampung polri go id 

Tulang Bawang – Bhabinkamtibmas Polsek Menggala, Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, Bripka Agung Setiawan, SH, menghadiri kegiatan musyawarah kampung yang berlangsung hari Senin (25/11/2024), pukul 09.00 WIB s/d selesai, di Balai Kampung Kibang Pacing, Kecamatan Menggala Timur, Kabupaten Tulang Bawang.

Adapun yang hadir dalam kegiatan musyawarah kampung yakni Kasi Trantib Kecamatan Menggala Timur, Pendamping Desa Kecamatan Menggala Timur, Kepala Kampung (Kakam) Kibang Pacing, Wakil Ketua BPK Kibang Pacing, Bidan Desa, Kepala Dusun dan RT, serta tokoh masyarakat.

“Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan musyawarah kampung ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman, sehingga kegiatan tersebut bisa berlangsung dengan sukses,” ucap Kapolsek Menggala, Iptu Eman Supriatna, SH, MM, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP James H Hutajulu, SIK, SH, MH, MIK.

Menurutnya, ada 3 (tiga) topik yang dibahas dalam kegiatan musyawarah kampung tersebut yakni Penetapan Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah ( RPJM ), Penetapan Rencana Kerja Pembangunan Kampung, dan Revitalisasi BUMKamp Kibang Pacing.

Kapolsek menambahkan, diadakannya kegiatan musyawarah kampung ini karena adanya penambahan masa jabatan Kakam selama 2 tahun, sehingga program kerja RPJM dan RKP yang awalnya dengan masa jabatan 6 tahun di lakukan perubahan untuk masa jabatan 8 tahun. (*)

Share this post