Bhabinkamtibmas Polsek Sumber Jaya Hadiri Rapat Kerja Pekon Dan Pembagian Bansos

12/10/2024 19:30:00 WIB 177

Tribratanews lampung polri go id

Lampung Barat, 12 Oktober 2024 – Bhabinkamtibmas Polsek Sumber Jaya, BRIPKA Herjunaidi, menghadiri rapat koordinasi penetapan rencana kerja pekon sekaligus pembagian bantuan sosial (bansos) beras cadangan pangan (CBP) tahun 2024 di Pekon Tribudisyukur, Kecamatan Kebun Tebu, Kabupaten Lampung Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk menyusun rencana kerja yang lebih efektif dan memastikan bantuan sampai kepada masyarakat yang berhak.

Dalam rapat tersebut, BRIPKA Herjunaidi berperan aktif dalam memberikan masukan terkait keamanan dan ketertiban di wilayah pekon. Ia juga menekankan pentingnya transparansi dalam pengelolaan bantuan sosial agar dapat meminimalisir potensi penyimpangan.

“Keberhasilan rencana kerja pekon sangat bergantung pada partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat. Mari kita jaga keamanan dan saling mendukung dalam menjalankan program-program yang bermanfaat bagi warga,” ungkap BRIPKA Herjunaidi.

Setelah rapat koordinasi, dilanjutkan dengan pembagian bansos beras CBP kepada warga yang membutuhkan. Masyarakat menyambut baik bantuan ini dan merasa bersyukur atas perhatian pemerintah dan kepolisian. (Humas)

Share this post