tribratanews.lampung.polri.go.id. Simpang Pematang, Selasa 08 Juli 2025– Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung Raya melaksanakan kegiatan Safari Subuh berjamaah di Masjid Al Muhajirin, Desa Mukti Jaya, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Mesuji, Kegiatan ini diisi dengan shalat Subuh berjamaah bersama warga serta penyampaian pesan-pesan kamtibmas untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas juga mengajak warga untuk bersama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif serta aktif melaporkan apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar.
Kapolsek Tanjung Raya, menyampaikan bahwa kegiatan Safari Subuh merupakan salah satu upaya Polri dalam mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus menguatkan sinergi dalam menjaga kamtibmas.
“Kami berharap dengan kegiatan ini, tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat semakin erat dan tercipta lingkungan yang aman dan nyaman,” ujarnya.
Kegiatan berjalan lancar dan mendapat respon positif dari warga jamaah Masjid Al Muhajirin.