https://tribratanews.lampung.polri.go.id/vendor/bin/
Brimob Lampung Terjunkan Unit Sterilisasi Gegana Amankan Opening Ceremony Pekan Raya Lampung
23/05/2024 18:00:00 Views : 8

BrimobLampung_Event Pekan Raya Lampung 2024 merupakan Acara tahunan bagi Masyarakat Provinsi Lampung, walaupun sempat terhenti beberapa tahun karena pandemi covid -19, maka itu Satuan Brimob Polda Lampung menerjunkan Unit Jibom dan KBR dalam rangka Sterilisasi dalam mengamankan kegiatan Opening Ceremony yang akan di buka oleh Gubernur Lampung guna mengantisipasi aksi teror dan gangguan kamtibmas di PKOR Way Halim Kota Bandar Lampung. Rabu 22/05/2024

Kegiatan ini Menindak lanjuti permintaan Satuan Kewilayahan (Polresta Bandar Lampung) dan Perintah Pimpinan melalui Danden Gegana Kompol Yonny Kamuda untuk menerjunkan personel Jibom dan KBR guna melaksanakan Pengamanan dan Sterilisasi Acara Opening Ceremony Pekan Raya Lampung tahun 2024 di PKOR Way Halim.

Pada kegiatan ini Team Sterilisasi dipimpin oleh Aiptu Dedy Cahyadi selaku Kateam Sterilisasi dalam arahannya menyampaikan atensi dari Dansar Brimob Polda Lampung KBP Yustanto Mujiharso bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para tamu VIP, Pengunjung dan Panitia event PRL yang turut hadir menyaksikan acara Opening dimulai pada saat sebelum, saat berlangsungnya acara Puncak hingga selesainya acara dari hal- hal yang tidak di inginkan sehingga mengganggu jalannya Acara Opening ini. Ungkapnya


-->