tribratanews.lampung.polri.go.id Lampung Utara, Jumat 18 April 2025- Kapolsek Sungkai Jaya Polres Lampung Utara Ipda Suharsono terus berperan aktif dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.
Sebagai petugas penggerak dan pendamping dalam ketahanan pangan, Kapolsek menyambangi warga yang tengah melakukan panen jagung di Desa Sri Jaya kecamatan Sungkai Jaya Kabupaten Lampung Utara, Kamis (17/4/25).
Kapolres Lampung Utara AKBP Deddy Kurniawan melalui Kasi Humas AKP Budiarto menjelaskan, dalam kegiatan tersebut, Kapolsek dan anggota tidak hanya memberikan pendampingan kepada petani, tetapi juga menyampaikan himbauan kamtibmas guna menjaga keamanan dan ketertiban selama proses panen berlangsung.
"Kehadiran kami di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman serta memotivasi para petani untuk terus meningkatkan produktivitas pertanian," ujarnya.
Lanjutnya peran aktif Polri dalam mendukung program Asta Cita Presiden RI terkait swasembada pangan sangat penting.
"Polri hadir untuk memberikan pendampingan dan memastikan kegiatan pertanian berjalan dengan lancar serta aman. Ini merupakan bagian dari dukungan Polri terhadap ketahanan pangan nasional," tuturnya.
Dengan adanya sinergi antara Polri dan masyarakat, diharapkan sektor pertanian di Kabupaten Lampung Utara semakin berkembang dan berkontribusi dalam pencapaian swasembada pangan nasional.(*)