Gegara Kecanduan Judi Slot, Pemuda Nekad Bobol Rumah Makan Curi Uang Rp 15 Juta

08/08/2024 08:00:00 WIB 1.265

tribratanews.lampung.polri.go.id. Lampung - Seorang warga Kepulauan Riau diringkus polisi. Pria bernama Ramakiyan (19) mencuri uang sebesar Rp 15 juta dari rumah makan di Kota Metro, Provinsi Lampung tempat dia pernah bekerja.

Alasan Rama melakukan pencurian tersebut karena dirinya kecanduan judi slot. Peristiwa ini terjadi pada Senin (5/8/2024) lalu.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah Astutik menerangkan penangkapan pelaku setelah pihak rumah makan melaporkan peristiwa pencurian tersebut.

"Polres Metro mendapatkan adanya laporan pencurian uang sebesar Rp 15 juta dari pemilik rumah makan, dari laporan tersebut langsung ditindak lanjuti dengan melakukan penyelidikan," katanya, Kamis (8/8/2024).

"Dilokasi ditemukan rekaman pelaku dari kamera CCTV, dari rekaman tersebut kemudian dilakukan pengejaran dan pelaku berhasil tertangkap," lanjutnya.

Dari hasil pemeriksaan, pelaku rupanya telah mengetahui tempat penyimpanan uang di rumah makan tersebut. Dia menghabiskan uang tersebut untuk bermain judi slot.

"Pelaku memang mengetahui pemilik menyimpan uang itu karena memang bekas karyawan disana. Uang Rp 15 juta ini telah dihabiskan pelaku untuk bermain judi slot, dia kecanduan judi slot," ungkap Umi.

Adapun modus operandi pencurian ini yakni dengan cara melompati pagar tembok dan pelaku menggunakan golok dan pisau untuk membuka pintu maupun lemari penyimpanan uang.

"Dia melompati tembok, kemudian masuk lewat pintu belakang menggunakan golok dan pisau. Kemudian setelah masuk, dia membongkar lemari tempat uang tersebut disimpan," ungkapnya.

Saat ini, barang bukti dan pelaku telah dilakukan penahanan. Rama dijerat dengan Pasal 363 KUHP ancaman penjara 7 tahun.

in Hukum

Share this post