Jaga Ketertiban, Polsek Gedong Tataan Intensifkan Patroli Cegah Kejahatan C3

15/09/2025 12:40:00 WIB 288
tribratanews.lampung.polri.go.id . Pesawaran Senin 15 September 2025 – Guna memberikan rasa aman bagi masyarakat, personel PolSubSektor Negeri Katon, Polsek Gedong Tataan, mengintensifkan patroli dialogis dan hunting di wilayah hukumnya. Kegiatan ini difokuskan untuk mencegah dan mengantisipasi kejahatan 3C (curat, curas, dan curanmor) di permukiman warga dan area rawan.

Patroli yang dilaksanakan pada Senin, 15 September 2025, ini menyasar sejumlah lokasi strategis, termasuk Jalan Branti Raya, Desa Halangan Ratu, dan Desa Trisnomaju. Dipimpin oleh Aipda Prayogi Adi Putra dan Aipda Didik Setia Irawan, petugas berkeliling sembari berinteraksi langsung dengan warga.

Melalui patroli dialogis ini, petugas tidak hanya berpatroli, tetapi juga menyerap aspirasi dan memberikan imbauan kamtibmas. Pada saat yang sama, kegiatan hunting juga dilakukan untuk memantau pergerakan orang atau kelompok yang mencurigakan.

"Kehadiran kami di tengah-tengah masyarakat adalah untuk memastikan lingkungan tetap aman dan kondusif. Kami berupaya semaksimal mungkin untuk mencegah potensi kejahatan sebelum terjadi," ujar salah satu petugas.

Hingga patroli selesai, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polsek Gedong Tataan terpantau aman dan terkendali.

Share this post