Kapolda Lampung Ajak Masyarakat Dukung Masa Tenang Pemilu 2024

11/02/2024 16:45:00 WIB 1.359

https://tribratanews.lampung.polri.go.id.    Lampung - Kapolda Lampung, Irjen Pol. Helmy Santika, memberikan himbauan positif kepada masyarakat terkait masa tenang Pemilu 2024. Dalam pernyataannya, Irjen Pol. Helmy Santika menegaskan pentingnya menjaga ketenangan dan keamanan selama periode ini.

"Dalam menyambut Pemilu 2024, mari kita bersama-sama menjaga ketenangan dan kedamaian. Saya mengajak seluruh masyarakat Lampung untuk mendukung dan menghormati masa tenang ini, sehingga proses demokrasi dapat berjalan dengan lancar," ujar Irjen Pol. Helmy Santika.

Kapolda menekankan bahwa keamanan masyarakat menjadi prioritas utama selama masa tenang, dan aparat kepolisian akan menjaga keadilan serta menindak tegas setiap pelanggaran hukum yang terkait dengan Pemilu.

"Kepolisian siap memberikan jaminan keamanan dan stabilitas selama masa tenang Pemilu. Kami akan bertindak adil dan profesional dalam menangani setiap situasi yang dapat mengganggu ketertiban," tambahnya.

Irjen Pol. Helmy Santika juga mengajak semua pihak untuk menghindari provokasi dan berkontribusi positif dalam menciptakan suasana yang kondusif. "Mari kita tunjukkan kedewasaan politik dan hormati perbedaan pendapat. Bersama-sama, kita akan menjaga integritas Pemilu demi masa depan yang lebih baik," pungkasnya.

Kapolda Lampung memberikan keyakinan bahwa aparat kepolisian akan menjaga keamanan dan ketertiban selama masa tenang Pemilu 2024

Sementara itu, dalam apel siaga pengawasan masa tenang kampanye Pemilu 2024, Wakapolda Lampung Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan, peran pengawas pemilu di hari-hari terakhir kampanye dan masa tenang hingga pemungutan suara sangat penting.

"Keberadaan pengawas pemilu menjadi sorotan bagi banyak pihak terkait kualitas kontestasi pemilu," katanya, Minggu (11/2/2024).

Pada apel yang digelar di Lapangan Korpri itu, wakapolda mengatakan para pengawas dapat menjaga integritas selama pemungutan dan penghitungan suara berlangsung.

Ketua Bawaslu Lampung Iskardo P Panggar mengatakan, selama kampanye, telah tercatat 7.120 kegiatan yang telah diawasi.

"Dari jumlah tersebut, terdapat 22 dugaan pelanggaran pemilu, namun bisa dikatakan bahwa 99% pengawasan kampanye yang kita awasi bersama-sama berjalan dengan baik,” katanya.

Share this post