TribrataNewsPolriLampung-Polres Pesawaran-Polda Lampung-Dalam rangka menjaga Harkamtibmas diwilayah hukum Polres Pesawaran menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Kapolres Pesawaran AKBP Pratomo Widodo, S.Ik., M.Si (Han) Memimpin pelaksanaan apel kesiapan Pengamanan malam takbir Hari Raya Idul Fitri 1443 H yang bertempat di Mapolres Pesawaran, Minggu (01/05/22) Pukul 20.00 Wib.
Kegiatan apel pengamanan malam takbir diikuti oleh Wakapolres Pesawaran Kompol Muhammad Riza T, S.H., M.H., beserta Pejabat Utama (PJU) Polres Pesawaran dan seluruh personil Polres Pesawaran yang terlibat Operasi Ketupat Krakatau 2022 Polres Pesawaran Polda Lampung.
Dalam arahannya, Kapolres Pesawaran menekankan kepada seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan takbir agar melaksanakan tugas dengan Ikhlas.
“Kepada seluruh personel tidak boleh lengah sedikitpun, tetap waspada mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas terlebih ancaman teror yang memanfaatkan momen malam takbir dan kelengahan personel dilapangan,” ujar Kapolres Pesawaran.
Kita laksanakan pengamanan malam menjelang Hari Raya Idul Fitri, sehingga ketertiban di wilayah Hukum Polres Pesawaran dapat tetap terjaga, Terang Kapolres saat mengambil apel pengamanan malam takbir.
Kegiatan pengamanan takbiran rencananya akan dilaksanakan dengan berpatroli diseputaran wilayah hukum Polres Pesawaran yang bertujuan untuk mencegah tindak kriminalitas untuk memberikan rasa aman dan nyaman dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H.
Untuk diketahui hadir Kabid Kum Polda Lampung Kombes Pol. Ahmad Basahil Selaku Perwira Pengamat Wilayah (Pamatwil) Operasi Ketupat Krakatau 2022 Polres Pesawaran Polda Lampung.
Dalam arahan beliau menyampaikan, "Untuk pengamanan arus mudik dan jelang hari raya, agar personil tetap semangat dan jaga kesehatan, berkaitan dengan pelaksanaan tugas tentunya laksanakan dengan sebaik-baiknya, jangan sampai kita melayani masyarakat malah justru mendapat komplen, namun saya yakin Polres Pesawaran siap untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat", tandas Kombes Pol. Ahmad Basahil