tribratanews.lampung.polri.go.id
Polres Lampung Selatan Kawal Penurunan Logistik Pemilu 2024: Pengamanan Ketat di Lokasi
Lampung Selatan Jumat 11 Oktober 2024 – Polres Lampung Selatan mengerahkan pengamanan penuh untuk mengawal penurunan logistik Pemilu 2024 yang tiba di gudang Toko Kencana Intan Metalindo, Jalan Trans Sumatera, Kalianda, pada Selasa, 8 Oktober 2024. Logistik tersebut merupakan perlengkapan vital untuk pelaksanaan Pilkada, termasuk sampul dan kotak suara. Langkah ini dilakukan untuk memastikan seluruh proses berjalan lancar dan aman.
Kabag Ops Polres Lampung Selatan, Kompol Tanggung Satya Buana, menyampaikan bahwa pengawalan dilakukan sejak logistik tersebut dikirim dari Klaten hingga tiba di Lampung Selatan.
“Kami menerapkan pengamanan ketat selama proses penurunan logistik ini, serta melakukan pengawalan penuh mulai dari kedatangan hingga penyimpanan di KPU Lampung Selatan," ujarnya. Logistik ini termasuk 20.784 sampul biasa dan 3.184 sampul formulir C.Hasil-KWK.
Selain itu, Polres Lampung Selatan juga memastikan penjagaan berlapis di lokasi penyimpanan logistik di Kantor KPU Lampung Selatan.
"Kami melakukan pengawasan ketat di lokasi penyimpanan untuk mencegah potensi gangguan keamanan. Ini adalah upaya kami menjaga integritas seluruh tahapan Pemilu 2024,” tambah Kompol Tanggung. Personel dari Polres Lamsel terus bersiaga di gudang penyimpanan, memonitor situasi dan memastikan logistik tetap aman.
Pengamanan ini tak hanya berlaku pada tahap penurunan, tetapi juga sepanjang proses distribusi ke seluruh wilayah Kabupaten Lampung Selatan. Kompol Tanggung menjelaskan,
"Kami akan mengawal logistik ini hingga seluruhnya terdistribusi dengan aman ke setiap TPS." Pengawalan tersebut dilakukan untuk mencegah terjadinya sabotase atau penyimpangan yang bisa mengganggu jalannya Pemilu.
Kegiatan penurunan logistik selesai dengan situasi aman dan kondusif. Polres Lampung Selatan terus memantau dan memastikan bahwa seluruh rangkaian kegiatan distribusi logistik berjalan sesuai prosedur, demi kesuksesan Pilkada 2024 yang aman dan transparan di Lampung Selatan.