Masyarakat Sumut Apresiasi TNI-Polri Atas Amannya Pemungutan Suara

15/02/2024 10:40:00 WIB 1.326

https://tribratanews.lampung.polri.go.id.  Sumut. Pencoblosan yang berlangsung di Sumatera Utara (Sumut) mendapat apresiasi dari masyarakat. Hal itu lantaran situasi aman dan kondusif yang terjadi.

Bagi masyarakat, peran anggota TNI-Polri sangat berperan dalam suksesnya proses pemungutan suara tersebut.

Salah satu warga bernama Arman menjelaskan, pemilu kali ini lebih aman dan damai baginya. Bahkan, masa kampanye yang biasanya menjadi momentum penuh gesekan, lebih sejuk dirasakan.

“Masa kampanye sampai sekarang pencoblosan Alhamdulillah tidak ada terjadi yang macam-macam,” jelasnya, Rabu (14/2/24)

Dijelaskan Arman, Kepolisian dirasa sangat bekerja keras dan totalitas mengantisipasi berbagai kerawanan. Oleh karenanya, terima kasih patut diberikan kepada personel TNI-Polri.

“Saya rasa mengucapkan terima kasih kepada Kepolisian yang telah bekerja keras selama ini beberapa hari sebelumnya bekerja untuk pemilu ini berjalan dengan damai,” ujarnya.

Senada dengan Arman, Azizah mengaku senang sejak pagi datang ke TPS sudah dalam kondisi tertib. Bahkan, hingga akhir pencoblosan tidak ada kerusuhan yang terjadi.

“Terima kasih kepada Bapak Polisi dan semuanya yang sudah bekerja dengan baik dimanapun berada di seluruh Indonesia karena Bapak sudah menjalankan tugasnya dengan baik,” ungkapnya

Sumber :
https://Tribratanews.polri.go.id

Share this post