tribratanews.lampung.polri.go.id Lampung Utara - Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Sat Samapta Polres Lampung Utara melaksanakan patroli jalan kaki dan dialogis di area sekitar Pasar Pagi Kotabumi Kabupaten setempat, Rabu (16/10/24).
Kapolres Lampung Utara AKBP Teddy Rachesna, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kasi Humas Iptu Budiarto menyampaikan bahwa dalam patroli ini guna menjaga situasi kamtibmas serta memberikan nyamanan kepada masyarakat maupun pedagang yang ada di pasar.
"Personel Sat Samapta tidak hanya memantau situasi di lapangan, tetapi juga memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat yang sedang beraktivitas di area tersebut," kata Kasi Humas.
Patroli jalan kaki ini merupakan salah satu bentuk upaya preventif Polres Lampung Utara dalam menjaga kamtibmas menjelang berlangsungnya Pilkada 2024, serta memberikan rasa aman kepada masyarakat yang tengah beraktivitas di ruang publik.
"Dengan adanya patroli ini, diharapkan situasi tetap aman dan kondusif, Kami juga mengingatkan warga untuk lebih waspada, khususnya dalam hal keamanan barang bawaan dan kendaraan," ujarnya. (*)