tribratanews.lampung.polri.go.id
Laksanakan secara rutin Pengamanan Gudang Logistik KPU Mesuji oleh Personel Sat Samapta Polres Mesuji
Personel Sat Samapta Polres Mesuji melaksanakan pengamanan di gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mesuji pada Rahu (9/10). Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan integritas logistik pemilu menjelang Pilkada 2024.
Pengamanan yang dilakukan mencakup pengecekan keamanan area gudang, serta pengawasan terhadap seluruh proses distribusi logistik. Kasat samapta Polres Mesuji Akp Yusmawardi,S.H mewakili Kapolres Mesuji, menjelaskan bahwa pengamanan ini sangat penting untuk mencegah segala bentuk potensi gangguan yang dapat mengganggu pelaksanaan pemilu. "Kami berkomitmen untuk menjaga setiap tahap pemilu agar berlangsung aman dan tertib," ujarnya.
Selama pengamanan, personel juga melakukan koordinasi dengan petugas KPU untuk memastikan semua logistik dalam kondisi baik dan siap untuk didistribusikan ke tempat pemungutan suara. Pengawasan ketat di gudang logistik ini diharapkan dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat, sehingga mereka dapat berpartisipasi dalam pemilu dengan tenang.
Dengan langkah ini, Polres Mesuji menunjukkan keseriusannya dalam mendukung penyelenggaraan Pilkada 2024 yang demokratis dan aman bagi seluruh warga.