Polisi Evakuasi Pohon Tumbang Yang Menghalangi Jalan Budi Utomo

15/02/2023 14:39:00 WIB 37

https://tribratanews.lampung.polri.go.id       Polres Metro Polda Lampung, Pada hari Selasa tanggal 14 Februari 2023 Pukul 14.30 Wib Wib di Jalan Budi Utomo Rt.28 RW. 07 Kel. Rejomulyo Kec. Metro Selatan Kota Metro telah terjadi ranting pohon tumbang yang diakibatkan oleh mobil box tronton expedisi milik PT. Siba Surya yang menabrak dahan ranting di bagian atas box mobil.

Akibat kejadian tersebut pemilik warung counter box mengalami kerugian rusak di bagian atapnya akibat tertimpa dahan ranting pohon yang tumbang tersebut dan mengalami kerugian ditaksir sekira Rp. 3.500.000.- (tiga juta lima ratus ribu rupiah) dan pihak PT. Siba Surya beserta supir mobil box tronton expedisi bertanggung jawab sepenuhnya atas kerugian yang di alami pemilik warung counter box tersebut.

Menanggapi kejadian tersebut Kapolsek Metro Selatan IPTU Iskandar bersama personil Polsek Metro Selatan segera mendatangi tempat kejadian“Saat itu kita mendapat informasi dari warga yang melintas bahwa ada pohon yang tumbang dipinggir jalan, saya bersama personil langsung mendatangi lokasi. "ujar Kapolsek

Personil Polsek Metro Selatan yang berada di lokasi bersama warga setempat langsung melakukan evakuasi pohon tumbang, yang melintang dan menutupi akses jalan,”Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa namun mengganggu pengguna jalan raya. Karena pohon tumbang menutup akses jalan yang dapat menyebabkan kemacetan dan gangguan jalan”. Lanjut Kapolsek.

Setelah proses evakuasi selesai, kendaraan baru bisa melanjutkan perjalanan, Kapolsek Metro Selatan menilai pepohonan besar yang tidak terawat berpotensi mengganggu pengendara di jalan artileri. Apalagi jalan umum tersebut berfungsi melayani angkutan utama dengan perjalanan jarak jauh, sehingga beliau akan segera berkoordinasi ke Dinas PU untuk segera di lakukan pemangkasan. Tutup Kapolsek

Share this post