Polres Lampung Barat Hadiri Pengukuhan Satgas Penanganan Masalah Perempuan dan Anak

08/07/2025 07:20:00 WIB 288

tribratanews.lampung.polri.go.id Lampung Barat, Selasa 08 Juli 2025 – Dalam rangka mendukung upaya perlindungan terhadap perempuan dan anak, Polres Lampung Barat menghadiri kegiatan pengukuhan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Masalah Perempuan dan Anak yang digelar di Lamban Pancasila, Kelurahan Way Mengaku, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat.

Kapolres Lampung Barat AKBP Rinaldo Aser, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Wakapolres Kompol Samsuri, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kehadiran Polres Lampung Barat dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah daerah dalam menciptakan sistem perlindungan yang terpadu bagi perempuan dan anak, khususnya terhadap kekerasan dan diskriminasi.

"Polres Lampung Barat siap bersinergi dengan lintas sektor, termasuk Satgas yang baru dikukuhkan, guna memperkuat langkah-langkah preventif dan responsif dalam menangani kasus-kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di wilayah Lampung Barat," ujar Kompol Samsuri.

Ia menambahkan bahwa penting bagi semua pihak untuk meningkatkan kepedulian dan kepekaan terhadap persoalan sosial ini, serta mendorong pelaporan dan penanganan yang cepat dan tepat.

Pengukuhan Satgas ini juga diharapkan menjadi langkah strategis dalam memperkuat jejaring layanan terpadu di tingkat kabupaten, serta menjamin pemenuhan hak-hak perempuan dan anak sebagai bagian dari tanggung jawab bersama.

Dengan kehadiran Polri dalam forum ini, diharapkan kolaborasi antar instansi semakin solid demi mewujudkan Lampung Barat yang aman, adil, dan ramah terhadap perempuan dan anak. 

in Hukum

Share this post