Polres Lampung Tengah Terima Kunjungan Supervisi Team Biro Provos Divpropam Mabes Polri

13/10/2021 19:46:33 WIB 277

Polres Lampung Tengah-Menerima kunjungan Team Biro Provos Divpropam Polri yang dipimpin oleh Kabag Gakkum Div Propam Polri, Kombes Pol Ahmad Sulaiman, S.IK.,MH sebagai Ketua Team , Iptu AkL Y Jamal dan Bripda Suhaya Lesmana sebagai anggota team serta didampingi oleh pendamping dari Bidpropam Polda Lampung Akp Syahdan dalam rangka supervisi dan berdiskusi terkait tugas dan fungsi Propam, Selasa (12/10/2021).

 

Kedatangan team disambut langsung oleh Kapolres Lampung Tengah AKBP Oni Prasetya,S.IK didampingi oleh Pejabat Utama Polres Lampung Tengah.

 

 

Kegiatan dilanjutkan di aula Atmani Wedhana Polres Lampung Tengah dengan turut dihadiri oleh Kabag Ren Polres Lamteng, Kompol Dayat Hadi Jaya,SH.,MH, Kasi Propam Ipda Hairil Rizal, S.H., M.H, Kasium Polres Lamteng Ipda Nazarudin serta para Kanit Provos Polsek jajaran.

 

Kapolres dalam sambutanya mengucapkan selamat datang di Polres Lampung Tengah, dalam kesempatan ini kami sangat bangga dengan kedatangan Team Biro Provos Divpropam Mabes Polri di Mapolres Lampung Tengah, kata Oni.

 

Lebih Lanjut kami Polres Lampung Tengah, sampai saat ini tidak ada kendala ataupun pelanggaran-pelanggaran yang cukup signifikan baik dari pengecekan tentang sikap tampang maupun cek urin kami tetap laksanakan , kemarin kami juga dites urin secara langsung dari Bid Propam Polda Lampung dan untuk pelaksanaanya sama sekali tidak ada perbedaan sehingga menjadikan contoh tauladan terhadap semua personel Polres Lampung Tengah, tambanya.

 

“Tentunya harapan kami adalah kedepan semoga dengan adanya supervisi ini dapat membantu kami dalam pelaksanaan tugas kedepan untuk menjadi Bhayangkara yang lebih baik dan lebih baik lagi, ungkap Oni.

 

Kombes Pol Ahmad Sulaiman, S.IK.,MH sebagai Ketua Team mengucapkan terima kasih atas penerimaan dari Polres Lampung Tengah yang luar biasa, Supervisi ini bertujuan untuk melakukan pengecekan berkaitan dengan penyelesaian pelanggaran disiplin kemudian hal-hal mekanisme lainnya termasuk juga dalam rangka pembinaan disiplin yang ada.

 

Apabila ada kekurangan dapat kita diskusikan sehingga kedepan pelaksanaan tugas berkaitan dengan penegakan disiplin lebih baik lagi,” Ungkap Kabag Gakkum Div Propam Polri, Kombes Pol Ahmad Sulaiman, S.IK.MH.

 

Seluruh rangkaian kegiatan tetap mengedepankan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus Covid-19 diwilayah Kab. Lampung Tengah.

Share this post