Polres Pringsewu Dukung Kegiatan SES Bhayangkara ORARI

24/06/2024 11:40:00 WIB 1.452

https://tribratanews.lampung.polri.go.id. PRINGSEWU : Kepolisian Resor (Polres) Pringsewu mendukung penuh digelarnya Special Event Station (SES) pada 1 dan 2 Juli 2024 mendatang oleh Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Pringsewu dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78

Wakapolres Pringsewu Kompol Robi Bowo Wicaksono mengajak seluruh anggota ORARI di mana saja untuk dapat berpartisipasi, sekaligus berharap dengan diadakannya kegiatan SES Hari Bhayangkara oleh ORARI Lokal Pringsewu  dapat mempererat hubungan antara ORARI dengan Polri.

"Semoga momentum HUT ke-78 Bhayangkara ini dapat lebih meningkatkan sinergitas antara Polri, khususnya Polres Pringsewu dengan ORARI Lokal Pringsewu, maupun masyarakat lainnya," ujarnya, Senin (24/6/2024).

Terpisah, Ketua ORARI Lokal Pringsewu Dr. Fauzi - YB4SJB, mengatakan kegiatan SES Hari Bhayangkara merupakan agenda rutin ORARI Lokal Pringsewu pada setiap moment HUT Bhayangkara 1 Juli, sebagai wujud sinergitas antara ORARI Lokal Pringsewu dengan Polres Pringsewu.

"Untuk izin kegiatan dari Direktorat Jenderal Sumberdaya dan Perangkat Pos dan Informatika, Kementerian Kominfo RI, alhamdulillah sudah terbit, dengan nomor 0626/IAR-K/SC/07/2024, dengan tanda panggilan khusus 8H78HUTB," katanya. (*)

in

Share this post