Polresta dan Pemkot Bandarlampung Kolaborasi Cegah Narkoba di Kalangan Remaja

22/07/2024 18:00:00 WIB 1.570

tribratanews.lampung.polri.go.id. BANDARLAMPUNG - Kegiatan pelatihan singkat Satgas Remaja Anti Narkoba dan Kekerasan untuk siswa SMP se-Kota Bandarlampung resmi dibuka di Gedung Semergo Pemkot Bandarlampung pada Senin, (22/7/2024).

Acara ini berlangsung selama dua hari, dari tanggal 22 hingga 23 Juli 2024, berkat kerjasama antara Polresta Bandar Lampung dan Dinas Pendidikan Kota Bandarlampung. Sebanyak 52 sekolah SMP mengirimkan sekitar 500 murid untuk mengikuti pelatihan ini.

Kapolresta Bandarlampung, Kombes Abdul Waras, menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja.

"Pelatihan ini merupakan langkah konkret dalam mempersiapkan generasi muda yang sadar akan bahaya narkoba dan kekerasan. Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi awal dari gerakan yang lebih besar dalam melindungi anak-anak kita dari pengaruh negatif narkoba," jelas Kombes Abdul Waras.

Lebih lanjut, Kombes Abdul Waras menambahkan, penting membekali pengetahuan dan melawan penyalahgunaan narkoba.

"Remaja adalah masa depan bangsa. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk membekali mereka dengan pengetahuan yang cukup agar mereka bisa menjauhi dan melawan penyalahgunaan narkoba." tambah Abdul Waras.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah Astutik, turut memberikan dukungan terhadap kegiatan ini.

"Pelatihan seperti ini sangat penting untuk membangun kesadaran remaja tentang bahaya narkoba. Dengan pengetahuan yang cukup, mereka bisa menjadi pelopor dalam mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan mereka," ujar Kombes Umi.

Kombes Umi juga menyatakan harapannya agar kegiatan ini dapat berkelanjutan dan memberikan dampak positif yang luas.

"Kami berharap kegiatan ini tidak hanya berhenti di sini, tetapi juga menjadi langkah awal untuk program-program pencegahan narkoba lainnya di masa depan. Sinergi antara pihak kepolisian dan pemerintah daerah sangat penting untuk mencapai tujuan ini," tambahnya.

Sinergi antara Polresta Bandar Lampung dan Pemkot Bandarlampung, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para peserta, baik dalam pengetahuan maupun tindakan nyata dalam melawan narkoba dan kekerasan.

in Hukum

Share this post