Polsek Banjit Adakan Binluh Saat MPLS di SMPN 5 Banjit

22/07/2023 13:41:00 WIB 43

Polsek Banjit Polres Way Kanan Polda Lampung gelar police goes to school saat MPLS di SMP Negeri 5 Banjit, Kabupaten Way Kanan. Sabtu (22/07/2023).

Dalam penyuluhan tersebut dipimpin oleh Kanitbinmas Polsek Banjit Aipda Yudi Purnomo bersama dua personel Bhabinkamtibmas Polsek Banjit dengan dihadiri  Kepala Sekolah SMPN 5 Banjit Eli Susnita Sag dana pelajar SMPN 5 Banjit .

Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna melalui Kapolsek Banjit Iptu Supriyanto menjelaskan  kegiatan binluh tersebut dilaksanakan dalam rangka MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) terhadap siswa baru.

Oleh karena itu, tujuan kedatangan kami ke sekolah ini memberikan pemahaman terhadap siswa dan siswi SMPN 5 Banjit guna mencegah agar tidak terjadi perilaku yang tidak terpuji karena sangat berbahaya dan merugikan untuk masa depan,”Jelasnya.

Kanitbinmas Polsek Banjit bertindak sebagai narasumber memberikan materi yang di sampaikan mengenai kenakalan remaja dan tindakan kriminal serta etika berlalu lintas.

Dihadapan para siswa, pihaknya juga menyampaikan jangan pernah melakukan bullying atau perundungan terhadap siapapun dalam bentuk apapun.”Ungkap  Kapolsek.

“Baik berupa ejekan apalagi bullying dalam bentuk kekerasan fisik yang bisa berakibat fatal berujung pidana.”Tambahnya.

Kami berharap, dengan telah dilakukan binluh ini maka para pelajar dapat paham dan mengerti apa dampak serta akibatnya, sehingga bisa meminimalisir terjadinya kenakalan remaja dan tindakan kriminal.” Tutupnya.

in

Share this post