Polsek Sekincau Laksanakan Patroli Dialogis dan Pengecekan Ronda Malam Saat Panen Raya Kopi

06/07/2025 09:40:00 WIB 274

tribratanews.lampung.polri.go.id Lampung Barat, Minggu 06 Juli 2025 – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif di tengah masa panen raya kopi, Polsek Sekincau melaksanakan patroli dialogis dan pengecekan kegiatan ronda malam di wilayah hukumnya. Sabtu Malam 05/07/25

Kapolres Lampung Barat AKBP Rinaldo Aser, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Sekincau AKP Syamsu Rizal, S.I.P., M.H., mengatakan bahwa patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas yang bisa terjadi selama masa panen.

“Masa panen raya kopi rawan dimanfaatkan oleh pelaku kejahatan, terutama pencurian hasil panen. Oleh karena itu, kami aktif melakukan patroli dialogis sekaligus memantau pelaksanaan ronda malam di lingkungan masyarakat,” ujar AKP Syamsu Rizal.

Dalam patroli tersebut, petugas tidak hanya melakukan pemantauan, tetapi juga berdialog langsung dengan warga untuk mendengar keluhan serta memberikan imbauan kamtibmas. Petugas juga memastikan kegiatan ronda malam berjalan sesuai kesepakatan warga.

Kapolsek Sekincau mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dan aktif menjaga keamanan lingkungan, serta segera melapor kepada pihak kepolisian jika menemukan hal mencurigakan.

“Kami berharap sinergi antara kepolisian dan masyarakat dapat terus ditingkatkan demi menciptakan rasa aman dan nyaman selama masa panen berlangsung,” tambahnya. 

Share this post