tribratanews.lampung.polri.go.id Simpang Pematang, Senin 06 Januari 2025 – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, personel Polsek Simpang Pematang melaksanakan kegiatan patroli dan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di sejumlah titik di sekitar wilayah Kecamatan Simpang Pematang. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan serta memberikan rasa aman bagi warga menjelang libur Natal dan Tahun Baru.
Kapolsek Simpang Pematang, AKP Dedi Yohanes,S.H.,M.H Mengatakan, menyasar beberapa lokasi strategis, seperti jalan utama, pasar, dan tempat-tempat yang sering dijadikan pusat keramaian oleh masyarakat. "Kami fokus melakukan patroli dan KRYD untuk memastikan tidak ada tindak kriminal, serta menjaga situasi tetap aman dan kondusif, terutama di tempat-tempat yang rawan kerumunan," ujarnya.
Selain melakukan patroli, petugas juga memberikan himbauan kepada masyarakat terkait kewaspadaan, serta pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban menjelang perayaan liburan. "Kami mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap potensi tindak kriminal, serta mengimbau agar menjaga kerukunan dan saling peduli dalam menjaga lingkungan sekitar," tambahnya.
Kegiatan ini juga merupakan bagian dari persiapan Operasi Lilin Krakatau 2024, yang dilaksanakan untuk memberikan pengamanan ekstra selama periode liburan. Kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman, serta menciptakan lingkungan yang aman selama perayaan Natal dan Tahun Baru.