Tribratanews Lampung polri go id
Lampung Barat, Selasa 28 Januari 2025 –Polsek Sumber Jaya menggelar patroli rutin untuk mengantisipasi terjadinya kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) serta gangguan kamtibmas lainnya di wilayah hukum Polsek Sumber Jaya pada Senin malam (27/01). Kegiatan patroli ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan mencegah potensi tindak kriminal di daerah tersebut.
Patroli dilakukan di berbagai titik rawan di sekitar pemukiman penduduk serta jalur-jalur strategis yang sering dilalui kendaraan. Dalam patroli tersebut, petugas Polsek Sumber Jaya berfokus pada upaya preventif dengan memantau situasi keamanan dan melakukan interaksi langsung dengan warga, guna meningkatkan kesadaran mereka dalam menjaga keamanan lingkungan.
Kapolsek Sumber Jaya, AKP Rekson Syahrul, mengungkapkan bahwa patroli antisipasi C3 dan gangguan kamtibmas lainnya merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk menjaga kondusifitas wilayah. “Dengan patroli ini, kami berusaha mencegah terjadinya tindak kejahatan serta meningkatkan kerja sama dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” ujar AKP Rekson.
Selain itu, petugas juga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan melaporkan segala bentuk aktivitas mencurigakan yang bisa berpotensi menjadi gangguan kamtibmas. “Kami mengajak warga untuk turut serta dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing dengan cara saling mengingatkan dan segera melapor jika ada hal yang mencurigakan,” tambah Kapolsek.
Patroli ini akan terus dilakukan oleh Polsek Sumber Jaya untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga, serta untuk mencegah terjadinya kejahatan dan gangguan lainnya di wilayah hukum Polsek Sumber Jaya.