tribratanews.lampung.polri.go.id TANJUNG RAYA Selasa 12 Nopember 2024 – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, personel Polsek Tanjung Raya intensif melaksanakan kegiatan patroli dan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di seputaran wilayah Kecamatan Tanjung Raya. Kegiatan ini dilakukan untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), serta memastikan situasi menjelang Pilkada 2024 tetap kondusif.sabtu(09/11)
Kapolsek Tanjung Raya, Iptu Bambang P, menjelaskan bahwa patroli ini dilakukan pada jam-jam rawan dan titik-titik strategis yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan. "Patroli dan KRYD yang kita laksanakan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mengantisipasi segala bentuk potensi kerawanan jelang Pilkada. Kami ingin memastikan seluruh proses demokrasi berjalan dengan lancar dan tanpa gangguan," ungkapnya.
Selama kegiatan patroli, personel Polsek Tanjung Raya juga melakukan dialogis dengan warga setempat untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan dan mengajak masyarakat turut berperan aktif dalam menjaga ketertiban. Selain itu, patroli ini juga melibatkan pengawasan terhadap titik keramaian, tempat ibadah, serta kantor-kantor partai politik yang ada di wilayah tersebut.
Diharapkan dengan dilaksanakannya patroli dan KRYD secara rutin, Polsek Tanjung Raya dapat meminimalisir segala bentuk gangguan yang mungkin timbul serta menciptakan rasa aman bagi masyarakat, khususnya menjelang Pilkada 2024.