Tribratanews lampung polri go id
Tukang Bawang Barat, Jumat 18 Oktober 2024 – Personil Polsek Tumijajar, Polres Tulang Bawang Barat (Tubaba), mengadakan kegiatan Safari Subuh di Masjid Agung Al-Mustaqiem pada Jumat pagi. Safari Subuh ini merupakan bagian dari program pendekatan kepolisian kepada masyarakat untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Tumijajar.
Kegiatan dimulai dengan pelaksanaan salat Subuh berjamaah bersama masyarakat setempat. Usai salat, Kapolsek Tumijajar memberikan pesan-pesan kamtibmas, mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan, kewaspadaan terhadap tindak kejahatan, dan bekerja sama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Safari Subuh ini juga menjadi ajang silaturahmi antara anggota kepolisian dan masyarakat, memperkuat hubungan emosional dan kepercayaan. Program ini diharapkan dapat meningkatkan kedekatan polisi dengan warga serta mendorong peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan di wilayahnya.
Kegiatan ini akan terus dilaksanakan secara rutin di berbagai masjid yang ada di wilayah hukum Polsek Tumijajar.