tribratanews.lampung.polri.go.id. Tanggamus, Kamis 17 April 2025 – Kepolisian Sektor (Polsek) Wonosobo, Polres Tanggamus, turut menghadiri dan mengawal jalannya acara penyalaan listrik desa oleh PT PLN (Persero) di Pekon Atar Lebar, Kecamatan Bandar Negeri Semuong, Kabupaten Tanggamus, Rabu (16/4/2025) pukul 10.00 WIB.
Kapolsek Wonosobo Iptu Tjasudin, S.H., menyampaikan bahwa kehadiran Polsek dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap program strategis nasional serta memastikan situasi tetap aman dan kondusif.
“Kami hadir sebagai bagian dari sinergitas bersama stakeholder untuk menyukseskan program kelistrikan nasional. Alhamdulillah, kegiatan berlangsung aman dan lancar,” kata
Dalam acara itu, personel Polsek Wonosobo juga melaksanakan pengamanan antara lain Bripka Apri Eka Satia, Bripka Barbara, S.Kom. (Kanit Samapta), Bripka Yadi Noprian (Bhabinkamtibmas), dan Bripka Ariansah (Kanit Intelkam).
Kegiatan penyalaan listrik ini menjadi momen bersejarah bagi warga Pekon Atar Lebar yang selama ini belum sepenuhnya menikmati fasilitas listrik.
Dalam laporan yang diterima, dari sekitar 331 kepala keluarga (KK), sebanyak 80 KK telah melakukan pemasangan listrik.
Acara yang digelar oleh PT PLN (Persero) UID Lampung ini juga dihadiri oleh berbagai unsur forkopimda, di antaranya Sekretaris Daerah Kabupaten Tanggamus Ir. Suadi, M.M. yang mewakili Bupati, Kabid Ketenagalistrikan ESDM Provinsi Lampung Beni Joko Purnomo, dan sejumlah pejabat dari UPTD KPH Kotaagung Utara, Dinas Tenaga Kerja, TNI, serta tokoh masyarakat setempat.
Agenda acara meliputi sambutan dari General Manager PLN, Pemerintah Daerah, serta Kepala Pekon Atar Lebar.
Selain itu, dilaksanakan pula sosialisasi terkait perizinan kawasan hutan (UP2K), keselamatan ketenagalistrikan (K3), dan program pemasangan listrik baru (PSB) oleh PLN UP3 Pringsewu.
PLN juga menyerahkan bantuan sosial berupa paket dari Yayasan Baitul Maal (YBM) kepada 10 warga dan bantuan simbolis Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LUTD) untuk masjid Pekon Atar Lebar.
"Melalui kegiatan ini, diharapkan program elektrifikasi desa terus berlanjut hingga seluruh masyarakat mendapatkan akses listrik yang layak dan merata," tandasnya. (*)