Polsubsektor Rawajitu Utara Gelar Patroli di Lokasi Rawan Guna Antisipasi C3

01/12/2025 19:00:00 WIB 289
tribratanews.lampung.polri.go.id. Mesuji Senin 01 Desember 2025 Polsubsektor Rawajitu Utara melaksanakan kegiatan patroli di sejumlah titik rawan gangguan kamtibmas sebagai upaya mengantisipasi terjadinya aksi kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) Patroli difokuskan di sepanjang Jalan Lintas Telogorejo – Panggung Jaya, wilayah yang dinilai memiliki potensi kerawanan pada malam hari. Minggu malam 30/11/25

Dalam kegiatan tersebut, personel melakukan pemantauan situasi, pemeriksaan terhadap pengguna jalan, serta memberikan imbauan kamtibmas kepada warga yang ditemui di sekitar lokasi patroli. Petugas juga memastikan bahwa kondisi jalan aman dan tidak terdapat aktivitas yang mencurigakan.

Patroli ini bertujuan meningkatkan kehadiran polisi di lapangan serta memberikan rasa aman bagi masyarakat yang melintas ataupun beraktivitas di wilayah Rawajitu Utara. Dengan intensitas patroli yang ditingkatkan, Polsubsektor Rawajitu Utara berharap dapat menekan angka kriminalitas dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum setempat.

Share this post