tribratanews.lampung.polri.go.id Bandar Lampung, Senin 21 April 2025 – Polresta Bandar Lampung menerjunkan puluhan personel untuk mengamankan jalannya konser musik yang digelar di Pelataran Hall A, Komplek PKOR Way Halim, Bandar Lampung, Minggu malam (20/4/2025).
Konser yang menghadirkan sejumlah band indie tingkat nasional ini dipadati ratusan penonton.
Sebanyak 95 personel Polresta Bandar Lampung dikerahkan untuk mengamankan area konser, baik di pintu masuk, panggung utama, hingga lokasi parkir. Langkah ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban selama acara berlangsung.
Kasi Humas Polresta Bandar Lampung, AKP Agustina Nilawati, mengatakan bahwa pengamanan dilakukan secara terbuka dan tertutup. Personel juga dibagi di beberapa titik untuk memastikan situasi tetap kondusif.
“Kami lakukan pengamanan maksimal untuk menjamin kenyamanan dan keselamatan seluruh pengunjung. Selain itu, kami juga berkoordinasi dengan panitia penyelenggara terkait sistem pengamanan internal mereka,” ujar AKP Agustina Nilawati.
Petugas dari satuan lalu lintas turut disiagakan untuk mengatur arus kendaraan di sekitar lokasi, guna mengantisipasi kemacetan menjelang dan setelah konser. Beberapa rekayasa lalu lintas pun diberlakukan secara situasional untuk menjaga kelancaran.
Hingga konser berakhir sekitar pukul 23.00 WIB, suasana tetap aman dan tertib. Para penonton menikmati pertunjukan musik dengan antusias, namun tetap mengikuti imbauan petugas untuk menjaga ketertiban dan tidak membuat kericuhan.
Dengan pengamanan yang maksimal, Polresta Bandar Lampung berharap ke depan seluruh kegiatan hiburan di kota ini bisa berlangsung dengan aman, tertib, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.