https://tribratanews.lampung.polri.go.id. Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menjelaskan rangkaian pertemuan KTT ASEAN ke-43 telah mulai dilakukan sejak hari ini 29 Agustus 2023 dan akan berlangsung sampai 4 September 2023.
Menurutnya, puncak KTT ASEAN ke-43 dan KTT lainnya bakal dilangsungkan 5-7 September 2023 di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta.
"Sebelum tanggal 5-7 September, rangkaian pertemuan pada tingkat menteri sudah mulai dilakukan pada tanggal 29 Agustus-4 September," tuturnya, digelar Senin (28/8/2023).
Menlu melanjutkan, beberapa pertemuan menteri yang sudah akan dimulai hari ini, 29 Agustus 2023, yaitu Pertemuan Asean Socio Cultural Community (ASCC). Ini merupakan pilar sosial budaya Asean.
Kemudian, dilanjutkan dengan pertemuan Asean Economic Community (AEC) di Jakarta pada 3 September 2023 yaitu pertemuan para menteri yang bertanggungjawab di pilar ekonomi.
Selanutnya, pertemuan ASEAN Ministerial Meeting (AMM) di Jakarta, 4 September 2023. Ini adalah pertemuan para Menteri Luar Negeri ASEAN.
Berikutnya, ppertemuan Asean Political and Security Community (APSC) juga pada 4 September 2023. Ini merupakan penanggungjawab di pilar politik dan keamanan, yang dalam hal Indonesia diwakili oleh Menkopolhukam Mahfud MD dan Menlu Retno.
Dilanjutkan pertemuan Asean Coordinating Council (ACC), pada 4 September 2023. Ini juga merupakan pertemuan para Menteri Luar Negeri