Satlantas Polres Lampung Barat Laksanakan PAM Lalu Lintas di Wilayah Liwa

29/04/2025 13:20:00 WIB 221

tribratanews.lampung.polri.go.id.  Liwa, Selasa 29 April 2025 – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lampung Barat melaksanakan kegiatan Pengamanan (PAM) Lalu Lintas di wilayah Liwa, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat, pada Selasa, 29 April 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas di pagi hari, mengantisipasi kemacetan, serta meningkatkan keselamatan pengguna jalan di kawasan perkotaan Liwa. Personel Satlantas ditempatkan di sejumlah titik rawan kemacetan, termasuk sekitar Taman Kota dan jalur utama pusat kota.

Kapolres Lampung Barat, AKBP Rinaldo Aser, SH, SIK, MSI, melalui Kasatlantas Polres Lampung Barat, Iptu Deni Saputra, S.H., M.M., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat untuk menciptakan situasi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar, khususnya pada jam-jam sibuk di pagi hari.

Situasi lalu lintas selama pelaksanaan pengamanan terpantau aman, lancar, dan kondusif tanpa adanya hambatan yang berarti.

Share this post