Waspadai, Ini Sederet Asupan yang Tak Boleh Dikonsumsi dengan Telur

03/02/2024 08:27:00 WIB 1.336

https://tribratanews.lampung.polri.go.id.    Jakarta. Telur dikonsumsi banyak kalangan tiap harinya. Namun dalam mengonsumsinya waspadai beberapa makanan yang tidak boleh dikonsumsi bareng telur.

Telur tergolong bahan makanan sehat dan padat nutrisi yang serba guna. Telur enak diolah menjadi berbagai hidangan dan disantap dari pagi hingga malam hari.

Telur terkenal dengan nutrisinya yang tinggi protein. Selain itu, telur mengandung sejumlah vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Sebut saja vitamin D, fosfor, vitamin A, dan beberapa jenis vitamin B.

Dilansir dari berbagai sumber, Jumat (2/2/24), berikut sederet asupan yang tak boleh dikonsumsi berbarengan dengan telur, antara lain:

1. Susu kedelai

Susu kedelai pada dasarnya merupakan salah satu sumber protein nabati terbaik. Namun, mengutip Food NDTV, hindari konsumsi susu kedelai bersamaan dengan telur.

Saat keduanya dikonsumsi bersamaan, kadar protein dalam tubuh akan meningkat pesat. Kondisi ini justru bisa menghambat penyerapan protein.

2. Teh

Banyak orang menjadikan telur dan secangkir teh hangat sebagai menu sarapan. Namun, kombinasi makanan dan minuman ini bisa memicu masalah kesehatan.

Beberapa masalah yang bisa muncul dari kombinasi keduanya adalah sembelit hingga meningkatnya produksi asam lambung.

Tak hanya itu, sebuah studi yang dipublikasikan dalam Journal of Nutrition menemukan, minum teh dengan telur dapat mengurangi jumlah protein yang terserap hingga 17 persen.

3. Gula

Anda juga perlu menghindari konsumsi telur dengan gula. Saat dikonsumsi bersamaan, asam amino yang dikeluarkan keduanya bisa menjadi racun dan memicu pembentukan gumpalan darah.

4. Pisang

Kombinasi telur dan pisang akan terasa berat di perut. Kombinasi keduanya bakal membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna.

Sebagai pilihan terbaik, nikmati keduanya secara terpisah sebagai bagian dari pola makan sehat.

5. Daging

Kelebihan lemak dan protein pada telur dan daging bisa membuat kombinasi keduanya sulit dicerna.

Tak hanya itu, mengonsumsi keduanya bersamaan juga bisa memicu rasa lelah

6. Produk susu

Telur dan susu juga kerap jadi menu sarapan banyak orang. Namun, sebenarnya Anda tak disarankan mengkombinasikan keduanya.

Melansir situs India Times, makan telur bersamaan dengan produk susu seperti keju bisa memicu masalah pencernaan.

7. Jeruk

Anda juga disarankan agar tidak mengonsumsi telur bersamaan dengan jeruk.

Melansir situs Times of India, keasaman dalam buah sitrus berpotensial membekukan telur saat dimasak bersamaan

Sumber :
https://Tribratanews.polri.go.id

Share this post