https://tribratanews.lampung.polri.go.id. LAMPUNG - Berlibur ke Lampung selain bisa menikmati gajah, Anda bisa menyambangi spot wisata lainnya. Salah satunya wisata edukasi yang cocok untuk anak-anak.
Wisata edukasi ini memiliki konsep peternakan dan sentuhan bangunan ala ala Holland (Belanda), Farm Day Education Park.
Destinasi wisata ang satu ini bisa dijadikan pilihan karena ramah anak dengan panorama alam eksotis.
Wisata edukasi dan ramah anak ini berada di kawasan pegunungan Kelurahan Sukarame dua, Teluk Betung Barat, Bandar Lampung, Lampung.
Destinasi wisata edukatif dengan panorama alam yang asri dan alami ini bisa menjadi alternatif untuk mengisi libur jika berkunjung ke Kota Bandar Lampung.
Wisata edukasi ini mengusung desain ekologi arsitektur dengan memadukan lingkungan alam eksotis.
Selain disuguhkan panorama pemandangan alam, destinasi wisata yang baru dua tahun di buka ini menawarkan edukasi bagi anak-anak.
Dengan konsep peternakan dan sentuhan bangunan ala ala Holland, pengunjung terutama anak-anak bisa bermain dan berinteraksi langsung dengan berbagai jenis hewan, seperti kelinci, domba dan berbagai jenis burung dan hewan jinak lainnya.
Tidak cuma untuk memanjakan anak, tempat wisata edukasi ini bisa dinikmati untuk orang dewasa. Wisatawan bisa berswafoto di sejumlah lokasi menarik di Farm Day.
Selain berbagai area bermain anak, wisatawan bisa bersantai sembari menikmati panorama alam pengunungan yang asri.
Bagi yang penasaran, untuk harga tiketnya cukup merogoh kocek Rp 20.000 orang dewasa dan Rp 15.000 untuk anak-anak.
Wisatawan lokal yang berasal dari Medan, Sumatera Utara, Anna Fitria (32) mengaku selain ramah anak, destinasi wisata edukasi ini menawarkan panorama alam.
"Pemandangannya bagus, harga tiket juga terjangkau," kata Anna Fitri ditemui di lokasi, Sabtu (10/5/2024).
Ia mengatakan, selain panorama pemandangan yang indah, destinasi wisata di sini bisa memberikan pengalaman baru untuk anak-anak.
"Selain arena bermainnya ramah anak dan anak-anak jua bisa berinteraksi langsung dan memberikan makanan ke hewan," ujarnya.
Pengelola Farm Day Education Park, Axel Adiguna, mengatakan, konsep wisata yang ditawarkan lebih mengutamakan wisata edukasi untuk anak-anak.
"Kita mau anak-anak berinteraksi langsung dengan hewan peliharaan yang ada di Farm Day diantaranya domba, Ikan koi, kelinci dan berbagai unggas. Mereka bisa berinteraksi langsung dan ngasih makanan," kata Axel Adiguna.
Lokasi wisata ini tidak jauh dari pusat kota, untuk berkunjung ke Farm Day Education Park membutuhkan 20 menit dari pusat Kota Bandar Lampung.