tribratanews.lampung.polri.go.id. Bandar Lampung , Kamis 15 Januari 2026 — Sinergi lintas sektor terus ditunjukkan jajaran Polsek Sukarame dalam upaya pencegahan bencana banjir di wilayah hukumnya. Melalui peran Bhabinkamtibmas Kelurahan Korpri Jaya, Polsek Sukarame bersama unsur Uspika dan stakeholder terkait melaksanakan kegiatan pembersihan drainase sebagai langkah preventif menghadapi potensi genangan air.Kegiatan tersebut dilaksanakan di Jalan Pangeran Senopati, samping Polda Lampung, Kelurahan Korpri Jaya, Kecamatan Sukarame, Bandar Lampung, Rabu (14/1/2026)/ Aksi gotong royong ini melibatkan Bhabinkamtibmas Kelurahan Korpri Jaya Aipda Eka Kurniawan, Camat Sukarame, Lurah Korpri Jaya, tim BNPB, serta warga setempat. Dalam kegiatan tersebut, petugas bersama masyarakat membersihkan saluran drainase dari tumpukan sampah, lumpur, dan material lainnya yang berpotensi menghambat aliran air. Langkah ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terhadap meningkatnya curah hujan yang dapat memicu genangan hingga banjir di kawasan tersebut. Kapolsek Sukarame, Kompol M Rohmawan menyampaikan bahwa kegiatan kerja bakti tersebut merupakan wujud kepedulian dan tanggung jawab bersama dalam menjaga lingkungan serta keselamatan masyarakat. “Kami mendorong seluruh jajaran, khususnya Bhabinkamtibmas, untuk aktif berkolaborasi dengan pemerintah setempat dan masyarakat. Pembersihan drainase ini merupakan langkah sederhana namun sangat penting untuk mencegah terjadinya banjir,” ujar Kapolsek Sukarame. Ia menambahkan, keterlibatan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan menjadi kunci utama keberhasilan upaya pencegahan bencana. Oleh karena itu, Polsek Sukarame terus mengajak warga agar tidak membuang sampah sembarangan dan bersama-sama menjaga saluran air agar tetap berfungsi dengan baik. Melalui sinergi antara kepolisian, pemerintah kecamatan, kelurahan, BNPB, dan masyarakat, diharapkan wilayah Kecamatan Sukarame dapat terhindar dari bencana banjir. Polsek Sukarame berkomitmen untuk terus hadir dan berperan aktif dalam setiap kegiatan kemasyarakatan demi terciptanya lingkungan yang aman, bersih, dan kondusif.
Bhabinkamtibmas Bersama Uspika dan Stakeholder Bersihkan Drainase, Kapolsek Sukarame: Upaya Cegah Banjir
15/01/2026 16:40:00 WIB
270