Tribratanews Lampung polri go id Tulang Bawang, Jumat 07 Nopember 2025– Polsek Banjar Agung Polres Tulang Bawang terus meningkatkan sinergi dengan masyarakat melalui kegiatan pengecekan pos ronda di seluruh wilayah hukumnya. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 6 November 2025, mulai pukul 00.00 hingga 05.30 WIB.
Personel Bhabinkamtibmas Polsek Banjar Agung secara aktif melaksanakan patroli dialogis dan hunting serta melakukan pengecekan terhadap petugas pos ronda di seluruh kampung binaan yang meliputi Kecamatan Banjar Baru, Banjar Agung, dan Banjar Margo, Kabupaten Tulang Bawang.
PS. Kapolsek Banjar Agung, AKP Irwansyah, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya C3 (curat, curas, dan curanmor) serta gangguan kamtibmas lainnya. Kehadiran petugas di lapangan diharapkan dapat menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan memberikan semangat kepada masyarakat yang melaksanakan jaga kampung (siskamling).
"Kami terus berupaya meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat. Pengecekan pos ronda ini adalah salah satu cara untuk memastikan bahwa masyarakat dan Polri bersama-sama menjaga keamanan lingkungan," ujar AKP Irwansyah.
Selama kegiatan pengecekan pos ronda, situasi kamtibmas terpantau aman dan terkendali. Masyarakat menyambut baik kehadiran petugas kepolisian dan menyampaikan apresiasi atas perhatian yang diberikan.
Dengan sinergi yang baik antara Polri dan masyarakat, diharapkan wilayah hukum Polsek Banjar Agung tetap aman dan kondusif.