Amankan Malam Takbir Idul Fitri 1445 H, Polresta Bandar Lampung Kerahkan Ratusan Personel

09/04/2024 18:00:00 WIB 1.522

https://tribratanews.lampung.polri.go.id. Bandar Lampung – Kepolisian Resor Kota Bandar Lampung mengerahkan ratusan personelnya untuk mengamankan malam takbiran menyambut hari raya idul fitri 1445 H di wilayah Kota Bandar Lampung.

Sebelum melakukan pengamanan, ratusan personel ini terlebih dahulu melaksanakan apel kesiapan yang dipimpin oleh Kapolresta Bandar Lampung kombes Pol Abdul Waras, S.I.K, bertempat di Mapolres setempat, pada Selasa (09/04/2024) sore

Dihadapan ratusan personel pengamanan, Kombes Pol Abdul Waras meminta personelnya untuk dapat melaksanakan tugas pengamanan ini dengan penuh tanggung jawab.

“Saya minta personel yang terlibat, sesuai dengan sprint, pukul 19.00 Wib sudah menempati lokasi pengamanan yang telah ditentukan, lakukan tugas ini dengan penuh tanggung jawab” ungkap Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Abdul Waras, S.I.K.

Dalam pengamanan ini, ratusan personel pengamanan ini akan disebar di sejumlah titik dan pusat keramaian yang ada di Kota Bandar Lampung.

Dalam kesempatan ini juga, Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Abdul Waras, S.I.K., mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan pawai takbir keliling dengan konvoi menggunakan kendaraan mobil dan sepeda motor.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan, dengan menggelar takbiran di tempat ibadah dan menghindari kegiatan di jalan raya,”jelas Kombes Pol Abdul Waras.(*)

Share this post