Antisipasi Kemacetan Dampak Pemadaman Listrik, Polisi di Bandar Lampung Diterjukan di Sejumlah Traffic Light

05/06/2024 09:40:00 WIB 81

https://tribratanews.lampung.polri.go.id. Bandar Lampung – Sejumlah Polisi berseragam tampak membantu mengatur arus lalu lintas di sejumlah persimpangan traffic light di Kota Bandar Lampung.

Hal ini dilakukan guna mengantisipasi kemacetan yang terjadi akibat padam traffic light akibat pemadaman listrik di Provinsi Lampung.

Ada beberapa traffic light yang padam. Di antaranya di persimpangan Tugu Adipura, Tugu Pengantin Lungsir, Simpang Pangeran M Noer, dan Sultan Agung sempat mengalami penumpukan kendaraan akibat saling serobot.

Kapolresta Bandar Lampung Kombes Abdul Waras mengatakan sejumlah anggota sengaja diterjunkan untuk membantu melancarkan arus kendaraan lalulintas akibat pemadaman listrik.

"Iya benar kami menempatkan anggota dari satu Shabara Polresta Bandar Lampung untuk membantu mengatur arus lalu lintas terutama di Traffic Light di Bandar Lampung karena pemadaman listrik yang terjadi hari ini," kata Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Abdul Waras, Selasa (4/5/2024).

Abdul Waras mengatakan ada 5 hingga 6 anggota yang ditempatkan di masing-masing Traffic Light untuk membantu masyarakat.

"Untuk di setiap Traffic light ada sekitar 5 hingga 6 personil yang kami tugaskan," ungkapnya.

Pemadaman listrik yang terjadi akibat gangguan transmisi Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 275 kV Lubuklinggau-Lahat, Sumatera Selatan tidak hanya berdampak di Lampung. PLN merilis pemadaman listrik juga terjadi di Jambi dan Bengkulu.(*)

Share this post