Bahas Kasus Kabasarnas, KPK Bakal Temui Panglima TNI Pekan Depan

28/07/2023 13:44:00 WIB 5.032

https://tribratanews.lampung.polri.go.id.      PMJ NEWS - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan bertemu dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono. Pertemuan tersebut rencananya bakal berlangsung pada pekan depan.

Pertemuan pimpinan KPK dengan Panglima TNI salah satunya akan membahas penetapa tersangka terhadap Kepala Basarnas 2021-2023, Marsekal Madya (Purn) Henri Alfiandi.

"Itu (soal kasus Kepala Basarnas) yang akan kita bicarakan dengan panglima," ujar Wakil Ketua KPK, Nawawi Pomolango dalam keterangannya, Jumat (28/7/2023).

Kendati begitu, lanjut Nawawi, pertemuan dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono masih menunggu Ketua KPK Komjen Pol (Purn) Firli Bahuri kembali dari luar kota.

"Kita jadwalkan hari Senin barangkali, atau hari Selasa. Kalau pimpinan sudah lengkap semua. Kebetulan ketua lagi perjalanan dinas ke Manado," tuturnya.

Nawawi menambahkan, dalam pertemuan dengan Panglima TNI nantinya akan dibahas adalah soal rencana pembentukan tim koneksitas antara KPK dengan Puspom TNI dalam mengusut kasus di Basarnas ini.

Sebagai informasi, pengusutan terhadap Henri Alfiandi dan Koorsmin Kabasarnas RI Letkol Adm Afri Budi Cahyanto akan dilakukan oleh pihak TNI

Share this post