https://tribratanews.lampung.polri.go.id/vendor/bin/
Bantu turunkan Kadar Gula dalam Tubuh,Rebusan Mengkudu salah satu solusinya
23/04/2024 08:40:00 Views : 13

https://tribratanews.lampung.polri.go.id. LAMPUNG-Mengkudu identik menjadi buah-buahan yang dimanfaatkan untuk pengobatan tradisional. Sebagai contoh, sejak 2.000 tahun lalu masyarakat kepulauan Polinesia yang tersebar di wilayah Samudra Pasifik menjadikan mengkudu sebagai obat untuk masalah kesehatan, seperti nyeri, sembelit, infeksi, dan artritis.

 

Di samping itu, mengkudu juga dipercaya bisa mengatasi diabetes. Dilansir dari Klikdokter.com, Khususnya, rebusan mengkudu direkomendasikan untuk pasien penderita gula karena membantu menurunkan kadar gula darah dan meningkatkan sensitivitas insulin. Minuman alami ini juga bebas gula, sehingga cocok untuk individu yang memantau asupan karbohidratnya dengan cermat.

 

Salah satu cara untuk mengonsumsi buah mengkudu untuk gula darah adalah dengan meminum air rebusannya. Dengan memasukkan buah atau rebusan mengkudu ke dalam rutinitas harian, penderita diabetes dapat mengambil langkah proaktif untuk mengelola kondisi mereka dengan lebih efektif.

 

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan secara mandiri dirumah, untuk penderita diabetes.

 

1. Bahan Rebusan

Siapkan dua buah buah mengkudu matang, 400 ml air dan satu sendok teh madu yang berfungsi menetralkan rasa pahit buah mengkudu.

 

2. Cuci Bersih

Sebelum merebus, cuci dahulu buah mengkudu di air yang bersih dan mengalir agar kotoran di kulit buahnya terbuang. Pastikan buah mengkudu yang akan digunakan untuk merebus sudah matang dan tidak terlalu lunak.

 

3. Merebus Mengkudu

Potong tipis-tipis buah mengkudu dan masukan kedalam panci. Tuangkan air putih 400 ml dan rebus hingga mendidih. Kecilkan api dan biarkan mendidih selama 10 menit, atau sampai air berubah warna menjadi kecoklatan. Setelah itu, lalu angkat dan saringlah air rebusannya.

 

4. Masukan Madu

Setelah air rebusan telah disaring dan dimasukan ke dalam gelas, lalu campurkan satu sendok teh madu atau secukupnya sesuai selera. Air rebusan mengkudu tidak akan pahit karena telah dicampur madu dan siap diminum guna menurunkan kadar gula darah.

 

Demikian cara memanfaatkan buah mengkudu dengan cara mengkonsumsi rebusan sari pati buah yang berbau cukup menyengat tersebut. Sekalipun tidak berpenampilan menarik dan kadang dijauhi orang, mengkudu menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh dan pantas untuk dikonsumsi sesuai peruntukannya.


-->