Jalan Endro Suratmin Didatangi Satgas Ops Patuh Krakatau 2022 Polda Lampung

21/06/2022 16:07:00 WIB 37

 

Tribratanews.lampung.polri.go.id - Polda Lampung : Selasa, 21 Juni 2022 bertempat di Jalan Endro Suratmin Kelurahan Way Dadi Kecamatan Sukarame Kota Bandar Lampung, Satgas Preemtif Ops Patuh Krakatau 2022 Polda Lampung melaksanakan beberapa kegiatan dalam rangka Ops Patuh Krakatau 2022 yang sedang berlangsung.

Pelaksanaan hari ke-9 ini satgas Preemtif laksanakan kegiatan sosialisasi, edukasi dan penyuluhan kepada masyarakat umum dan pengguna jalan, terperinci kegitannya berupa melaksanakan himbauan disiplin dan tertib dalam berlalu lintas sesuai Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan, melaksanakan kampanye dan sosialisasi slogan tentang keselamatan lalu lintas “Stop Pelanggaran, Stop  Kecelakaan, Keselamatan untuk Kemanusiaan”, melaksanakan himbauan disiplin dalam penerapan protokol kesehatan sembari membagikan masker sebanyak 40 pcs, 40 lembar leaflet dan 25 lembar pemasangan stiker terkait tertib berlalu lintas dan Protokol Kesehatan.

Tidak hanya itu Satgas Preemtif Ops Patuh Krakatau 2022 Polda Lampung juga melaksanakan binluh (pembinaan dan penyuluhan) kepada masyarakat tentang kamseltibcarlantas berupa giat sosialisasi dan penyuluhan melalui pemasangan banner/spanduk/baliho, penyebaran leaflet dan stiker.
Salah satu sasaran binluh kali ini adalah para pengatur lalu lintas illegal (pak ogah).
Kegiatan berlangsung dengan tertib, kondusif serta mendapatkan respon yang baik dari masyarakat.

Share this post