Kapolres Lampung Tengah bersama Forkopimda Ikuti Upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-77

17/08/2022 16:43:00 WIB 69

Tribratanews.lampung.polri.go.id - Polres lampung Tengah Polda Lampung


Polreslampuntengah.net,.Dengan mengusung tema “ Pulih lebih cepat, Bangkit lebih kuat “ Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya,S.I.K.,M.Si bersama Forkopimda melaksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 di Lapangan Merdeka Gunung Sugih Kab. Lampung Tengah (Lamteng). Rabu (17/8/22).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Lampung Tengah H.Musa Ahmad, S.Sos dan Komandan Upacara Dan ramil Terbanggi Besar Kapten Inf. Gunawan yang diikuti oleh seluruh peserta upacara yakni TNI,Polri, jajaran Forkopimda serta perwakilan siswa/i pramuka.

Acara dilanjutkan dengan pengibaran Sang Bendera Merah Putih yang dilaksanakan oleh para siswa/i terbaik se-Kabupaten Lampung Tengah dan berlangsung khidmat,sukses dan lancar.

Setelah kegiatan upacara selesai dilaksanakan, Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya beserta Forkopimda menuju ke gedung Beguwai Jejamo Wawai (BJW) Sesat Agung Nuwo Balak untuk melaksanakan upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia secara virtual bersama Presiden RI Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta.

Sementara Wakapolres Lampung Tengah Kompol Poeloeng Arsa Sidanu,S.I.K.,MM beserta para PJU dan seluruh personel Polres Lamteng juga melaksanakan upacara memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 di Lapangan apel Mapolres Lamteng yang dipimpin oleh Wakapolres sebagai Inspektur upacara.

Kemudian dilanjutkan dengan melaksanakan upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia secara virtual bersama Presiden RI Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta melalui Command Centre Polres Lampung Tengah.


Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya ,S.I.K.,M.Si beserta Staf dan Jajaran  mengucapkan Dirgahayu Republik Indonesia ke-77, Marilah kita bersatu padu, untuk Indonesia Maju. Indonesia pulih lebih cepat, Bangkit lebih kuat sehingga dapat mewujudkan kesejahteraan untuk seluruh Rakyat Indonesia.’’demikian pungkasnya.

Share this post