Kapolresta Bandar Lampung Bagikan 250 Paket Daging Kurban ke Masyarakat

11/07/2022 13:53:00 WIB 80


Bandar Lampung.Polresta Bandar Lampung laksanakan pemotongan hewan qurba usai sholat Idul Adha 1443 H/2022 di halaman Masjid Taqwa Bhayangkara Mapolresta, Minggu (10/7/2022).
Acara yang dihadir oleh Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto, S.I.K., yang didampingi Kabag SDM Kompol Sunaryadi Hidayat Hutasuhut Menyerahkan secara simbolis hewan qurban sebanyak 5 Ekor terdiri dari 2 ekor sapi dan 3 ekor Kambing kepada Koordinator panitia penyelenggara pemotongan hewan kurban Masjid Taqwa Bhayangkara.
“Selamat Hari Raya Idul Adha, Semoga Momen Ini Bisa Kita Manfaatkan Untuk Menambah Rasa Syukur Kita Kepada ALLAH SWT dan Mempererat Tali Persaudaraan Dengan Semangat Berqurban, kemudian hewan kurban tersebut kami serahkan kepada Koordinator panitia penyelenggara pemotongan hewan kurban untuk dapat disalurkan kepada personil dan warga sekitar” Ucap Kapolresta saat ditemui di lokasi pemotongan hewan qurban.
Terpisah Kabag SDM mengatakan dari Hasil Pemotongan Hewan Qurban ini didapat 250 Paket yang kemudian daging hewan qurban ini akan di salurkan kepada personel Polresta Bandar Lampung serta warga yang berhak menerima terutama yang berdomisili di seputaran Polresta Bandar Lampung.
“Jadi, setelah pemotongan hewan kurban ini agar Koordinator panitia penyelenggara dapat menyalurkan Daging hewan kurban tersebut kepada personel Polresta Bandar Lampung serta kepada warga yang berhak menerima,”ujarnya.
“Selama giat pemotongan dan penyaluran Daging hewan kurban kepada personel Polresta Bandar Lampung dan warga berjalan dengan aman dan lancar,” pungkasnya.

Share this post