Percepat Pelayanan Vaksinasi, Hari Ini Dilaksanakan Diseluruh Polsek Dan Puskesmas Pesawaran

11/10/2021 19:06:49 WIB 176

Polres Pesawaran-Seluruh Polsek dan Puskesmas di Bumi Andan Jejama hari ini melayani vaksinasi covid-19 guna mempercepat pemerataan pemberian dosis vaksin yang dibutuhkan masyarakat, Senin (11/10/2021).

 

Kapolres Pesawaran AKBP Vero Aria Radmantyo mengatakan bahwa pelayanan vaksinasi tersebut dilakukan secara serentak dari pagi sampai dengan selesai.

 

“Hari ini masyarakat bisa datang ke Gerai Vaksin yang ada di Polsek maupun di Puskesmas terdekat untuk mendapatkan dosis vaksin, ” kata dia.

 

Gerai Vaksin yang dimaksud adalah di Polsek Tegineneng, Polsek Gedong Tataan, Polsek Kedondong dan Polsek Padang Cermin. Kemudian, Puskesmas Gedong Tataan, Puskesmas Bunut, Puskesmas Tegineneng, Puskesmas Kedondong, Puskesmas Hanura, Puskesmas Gedong Dalom, Puskesmas Trimulyo, Puskesmas Maja, Puskesmas Pidada, Puskesmas Roworejo, Puskesmas Kalirejo dan Puskesmas Padang Cermin.

 

“Masyarakat cukup membawa KTP, alat tulis dan mengenakan masker untuk mendapatkan vaksinasi. Silahkan datang, nanti petugas akan memeriksanya dengan screening awal apakah memiliki riwayat sakit penyerta atau tidak. Karena, kalau ada penyakit tersebut ya tidak dapat diberikan vaksinasi, ” ujar dia.

 

Ia menegaskan, kepada seluruh masyarakat yang akan mengikuti vaksinasi diharapkan mendaftarkan diri dengan tertib dan tidak berkerumun agar tidak menimbulkan klaster baru.

 

“Segera mendaftar dan antri dengan jarak, jangan sampai menumpuk atau berkerumun. Kemudian, ikuti apa yang diarahkan petugas pelayanan. Jangan sampai berebut apalagi sampai berhimpit himpitan, tetap harus jaga jarak, ” tegas dia.

 

Kegiatan vaksinasi yang dilakukan secara serentak tersebut juga banyak diapresiasi sejumlah masyarakat, diantaranya adalah Juni Warga Desa Cipadang yang mengaku akan mengikuti vaksinasi.

 

“Alkhamdulillah, sekarang sudah banyak yang melayani vaksin. Dari kemarin kemarin dibatasi, nah kalau di Puskes ada di Polsek ada di Desa ada kan bisa cepat kebagian semua. Terima kasih pada Pak Polisi dan Pemerintah yang telah menyediakan vaksin gratis, ” kata dia.

Share this post