Polisi Tingkatkan Patroli Amankan Malam Natal 2024 di Bandar Lampung

25/12/2024 16:40:00 WIB 164

tribratanews.lampung.polri.go.id.  Bandar Lampung – Polresta Bandar Lampung meningkatkan patroli di sejumlah titik strategis untuk mengamankan perayaan malam Natal, Selasa (24/12/2024).

Langkah ini dilakukan guna memastikan situasi tetap kondusif dan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang merayakan Natal.  

Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Abdul Waras, S.I.K., mengatakan bahwa pihaknya telah menempatkan sejumlah personel di gereja dan pusat keramaian.

“Kami menempatkan personel di lokasi-lokasi strategis, seperti gereja, pusat perbelanjaan, dan jalan utama. Patroli juga dilakukan secara mobile untuk memantau situasi,” kata Kombes Pol Abdul Waras, Rabu (25/12/2024).

Ratusan personel gabungan dari Polri, TNI, dan Satuan Polisi Pamong Praja dikerahkan untuk pengamanan. Selain itu, posko pengamanan didirikan di titik-titik tertentu untuk memudahkan masyarakat melaporkan kejadian darurat.  

“Selain menjaga keamanan, kami juga mengatur lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan yang biasa terjadi di malam Natal. Masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan melaporkan hal mencurigakan,” tambah Kombes Pol Abdul Waras.  

Polisi berharap masyarakat dapat turut serta menjaga ketertiban dengan tidak melakukan aksi-aksi yang dapat mengganggu keamanan. Perayaan Natal di Bandar Lampung berlangsung khidmat, dengan sejumlah acara ibadah dan kegiatan sosial yang digelar di berbagai lokasi.(*)

Share this post