Polres Lampung Barat Amankan Kantor Bawaslu dalam Persiapan Pemilu

16/10/2024 09:00:00 WIB 150

Tribratanews lampung polri go id

Lampung Barat, 15 Oktober 2024 — Polres Lampung Barat melaksanakan pengamanan di Kantor Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Lampung Barat, yang berlokasi di Jl. Ryacudu No. 2, Negara Batin, Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balik Bukit. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjaga keamanan menjelang pemilu.

Pengamanan ini dilakukan untuk memastikan proses pengawasan pemilu dapat berlangsung dengan aman dan kondusif. Petugas kepolisian dikerahkan untuk menjaga akses masuk dan keluar kantor Bawaslu, serta melakukan patroli di sekitar area guna mencegah potensi gangguan keamanan.

Kapolres Lampung Barat AKBP Rinaldo Aser Sh, SIK, MSI menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian dan Bawaslu. “Kami berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan pemilu yang transparan dan adil. Pengamanan ini bertujuan memberikan rasa aman kepada petugas Bawaslu dan masyarakat yang terlibat dalam proses pengawasan,” ujarnya.

Melalui pengamanan yang intensif, Polres Lampung Barat berharap dapat menciptakan situasi yang aman, sehingga proses pemilihan umum dapat berjalan lancar dan demokratis di Kabupaten Lampung Barat. 

Share this post