Polres Tulang Bawang Bersama Dinas Terkait Sidak di Pasar Putri Agung Menggala

31/03/2022 12:44:55 WIB 60

Tribratanews.lampung.polri.go.id - Unit Tipidter Satuan Reserse Reskrim (Satreskrim) Polres Tulang Bawang bersama dengan dinas terkait melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) di pasar menjelang Ramadhan 1443 H.


Sidak ini dilakukan hari Kamis (31/03/2022), pukul 09.00 WIB s/d 10.00 WIB, di Pasar Putri Agung Menggala (Pasar Baru), Kelurahan Menggala Tengah, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang.


"Hari ini petugas kami bersama dengan Dinas Perdagangan, Loka Pengawas Obat dan Makanan (POM), dan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Tulang Bawang, melakukan sidak di Pasar Putri Agung Menggala (Pasar Baru)," kata Kasat Reskrim, AKP Wido Dwi Arifiya Zaen, SIK, MH, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Soumena, SIK, MH.


Dari hasil sidak, lanjutnya diketahui bahwa untuk bahan pokok dan pangan menjelang Ramadhan 1443 H tersedia di pasar, terutama minyak goreng kemasan (premium) non subsidi di setiap toko ada dalam jumlah yang banyak.


Petugas kami juga melakukan pengecekan secara random di dua toko yakni toko pak Junaidi dan toko Agus Tana yang berada di Pasar Putri Agung Menggala (Pasar Baru). Disana untuk minyak goreng curah (subsidi) pemerintah dengan harga eceran tertinggi (HET) sebesar Rp 14 ribu per liter belum mendapat kiriman dari agen.


"Menurut keterangan dari dua pemilik toko yang kami lakukan pengecekan, sudah seminggu ini agen minyak goreng curah belum mengirim pasokan ke mereka, sehingga saat ini kondisinya kosong," papar AKP Wido.


Kegiatan sidak gabungan dengan dinas terkait ini akan terus kami lakukan, sebagai upaya mencegah terjadinya penimbunan dan permainan harga oleh oknum yang tidak bertanggung jawab terutama menjelang Ramadhan 1443 H. (*)

Share this post