Safari Ramadhan, Kapolda Lampung Tekankan Larangan Sahur On The Road dan Perang Sarung

12/03/2025 22:20:00 WIB 335

tribratanews.lampung.polri.go.id.  Bandar Lampung - Kapolda Lampung, Irjen Pol Helmy Santika menekankan hal penting terkait keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan, khususnya terkait larangan kegiatan sahur on the road hingga aktivitas perang sarung.

Pernyataan tersebut ditegaskan Kapolda Helmy saat menghadiri acara Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung di Masjid Jaami Hidayatullah, Kota Bandar Lampung, Rabu (12/3/2025).

Menurut Helmy, aktivitas sahur on the road yang dianggap sebagai kegiatan sosial baik, namun ternyata dampaknya justru tidak sesuai harapan. Sebab, ajang kumpul-kumpul anak ramaja acapkali berujung potensi gangguan keamanan semisal tawuran antarkelompok remaja.

"Jangan sahur on the road. Kalau ada anak-anak ditangkap tawuran, saya minta agar dirilis bersama orang tuanya biar merasakan malunya sama-sama," ujar Kapolda.

Sanksi tersebut bukan tanpa alasan, dikarenakan sejatinya peran pengawasan utama pada anak merupakan tanggung jawab orang tua masing-masing.

"Maka dari itu saya minta para orang tua menjaga dan mengawasi anaknya dengan ketat, jangan biarkan anak pergi tanpa sepengetahuan pengawasan bapak ibu sekalian," imbaunya.

Lanjut Helmy turut menyoroti praktik budaya perang sarung yang akhir-akhir ini mulai bermunculan di tengah-tengah aktivitas masyarakat, termasuk di Lampung.

"Perang sarung juga, saya tegaskan di Lampung tidak ada budaya perang sarung, jangan sampai aktivitas seperti ini malah membahayakan keselamatan," tegasnya.

"Jadi tolong bapak ibu anak adalah aset dan harta yang di akhirat kita akan diminta pertanggungjawabannya," sambung Kapolda.

Di samping imbauan keamanan tersebut, Helmy turut meminta Pemerintah Kota Bandar Lampung dan segenap masyarakat terus berkontribusi dalam pembangunan di Provinsi Lampung.

Sebab, Bandar Lampung sebagai ibu kota merupakan representasi sekaligus barometer pembangunan di Sai Bumi Ruwa Jurai.

"Untuk itu buatlah program pro rakyat dan pro masyarakat, demi mewujudkan Lampung Maju Indonesia Emas," tandas jenderal bintang dua tersebut.

Share this post