Wakapolres Tulang Bawang Pimpin Apel Pagi: Tekankan Pelayanan Publik, Hindari Hidup Hedon & Zero Pelanggaran

25/11/2025 08:20:00 WIB 293
tribratanews.lampung.polri.go.id. Tulang Bawang Selasa 25 Nopember 2025 Lapangan Mapolres Tulang Bawang pagi ini menjadi saksi kesiapan dan kedisiplinan personel saat Wakapolres Tulang Bawang memimpin langsung apel pagi jam pimpinan, memberi arahan tegas namun humanis mengenai profesionalisme dan integritas anggota Polri.

Dalam arahannya, Wakapolres menegaskan pentingnya meningkatkan kualitas pelayanan publik, terutama dalam respons cepat melalui layanan darurat 110.

“Saya tekankan kepada seluruh personel, pelayanan kepada masyarakat adalah prioritas utama. Layanan 110 harus benar-benar dioptimalkan, menjadi garda terdepan dalam merespons kebutuhan warga,” ujar Wakapolres dengan penuh keyakinan.

Beliau juga mengingatkan seluruh anggota untuk menjaga nama baik institusi dengan menjauhi gaya hidup mewah yang tidak sesuai dengan jati diri Polri.

“Tidak ada tempat bagi hidup hedon di tubuh Polri. Kita hadir untuk melayani, bukan pamer kemewahan. Tunjukkan bahwa kita layak dipercaya masyarakat,” tegasnya.

Selain itu, Wakapolres menekankan komitmen zero pelanggaran dalam pelaksanaan tugas dan kehidupan sehari-hari.

“Hindari sekecil apa pun bentuk pelanggaran. Jadilah personel yang berintegritas, karena masyarakat menilai Polri dari tindakan kita,”tuturnya.

Apel pagi berlangsung tertib dan penuh semangat. Seluruh personel menunjukkan kesiapan dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian demi menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat Tulang Bawang.

Share this post