Bencana Puting Beliung Landa Desa di Lampung Selatan, 102 Rumah Rusak

12/03/2024 19:00:00 WIB 1.547

https://tribratanews.lampung.polri.go.id. Lampung Selatan- Sebanyak 102 rumah di Dusun Merbau, Desa Baru Ranji, Kecamatan Merbau Mataram, Kabupaten Lampung Selatan rusak diterjang angin puting beliung, Senin (11/3/2024). Bencana ini menyebabkan 8 korban mengalami luka ringan.

Kepala Pelaksana BPBD Lampung Selatan Ariswandi mengatakan peristiwa melanda desa setempat sekitar pukul 18.00 WIB. Waktu itu, angin puting beliau datang disertai hujan deras.

"Dari data kami himpun, bencana puting beliung terjadi di Desa Baru Ranji merusak 102 rumah dan 8 orang luka ringan," ujarnya, Selasa (12/3/2024).

Lanjut Ariswandi menjelaskan, rumah warga mengalami rusak ringan sebanyak 19 unit, rumah rusak sedang 72 unit, dan rumah rusak berat 11 unit, dengan estimasi nilai kerugian mencapai Rp1,03 miliar.

Kemudian terdapat 8 orang warga desa setempat juga mengalami luka-luka ringan, telah dilarikan ke puskesmas guna mendapatkan perawatan medis pascabencana.

"Alhamdulillah, untuk korban jiwa tidak ada, sementara korban luka-luka sebagian sudah pulang ke kediamannya masing-masing," pungkasnya.

Ariswandi menambahkan, petugas gabungan meliputi TNI, Polri, BPBD, Kesehatan, Damkar, relawan dan aparat setempat masih terus melakukan upaya gotong royong, untuk membersihkan puing-puing sisa bangunan.

"Kami terus melakukan pendataan, kami juga melakukan upaya dengan mendirikan pos kesehatan bagi korban bencana," tandasnya.

Share this post